Kalian semua pasti sudah tau kalau mengerjakan sesuatu itu
ada sebabnya kan? Kenapa kalian harus mengerjakan atau melakukannya. Sebut
saja dari hal sekolah, kenapa sih semua anak yang dilahirkan harus sekolah? Ya
karena ingin mendapatkan pendidikan lebih, dan otomatis untuk membuat si anak lebih
berpendidikan punya gelar pendidikan sehingga mudah untuk bekerja. Bukan itu
saja hal lain pun sama, jadi aku rasa sih segala sesuatu itu butuh alasan,
setuju gak?.
Nah akhir-akhir ini pikiran aku lagi terbuka untuk mencoba
sesuatu yang baru dan tentu ada alasannya dong, yaitu menjadi blogger. Lebih
tepatnya sih becerita, mengungkapkan apa yang aku rasakan setelah aku mengalaminya
lewat menulis dan yang pasti berbagi buat kalian semua melalui blog ini. Sebelum
aku kasih alasan kenapa aku membuat blog aku mau cerita sedikit dulu nih ke kalian.
Sebenernya bakat aku menulis itu udah ada sejak SD loh, karena dari sd guru-guru
memuji tulisan ku bagus dan rapih *loh apa hubungannya haha* tapi faktanya karena
pujian itu aku berfikir untuk menceritakan apa yang aku rasakan lewat menulis
di buku diary, apapun aku ceritakan di buku itu.
Singkat cerita berhenti sudah kerajinan aku untuk menulis di
buku diary, alasannya simple karena aku gatau lagi apa yang mau aku tulis di
buku itu hahaha. Semakin bertumbuhnya aku semakin aku merasa gak boleh terlalu
berleha-leha, santai-santai karena jika di saat muda aja kita gak mengerjakan
sesuatu mau jadi apa kita nanti? Tapi itu hanya pikiran semua orang tanpa ada
gerakan, termasuk aku. Menginjak usia saat ini aku merasa harus mencoba
tantangan dan bahkan harus berani terjun. Balik lagi bahwa itu semua hanya
sebuah kemauan yang entah kapan aku memulainya.
Alasan aku membuat blog ini adalah dimana pada saat itu aku
bertemu seseorang, dia adalah orang yang membawa aku untuk mencoba dunia baru ini. Dunia
dimana yang aku belom pernah coba sebelumnya yang bahkan aku gatau kalau ini passion
aku atau bukan. Tetapi dengan dukungannya aku jadi semakin berfikir kayanya aku
bisa, bahkan dia bilang aku mampu dan ini tuh aku banget. Jadi buat apa sering
cerita-cerita, sharing pengalaman ini itu di sosmed tanpa bisa mengungkapkan
perasaan aku yang sebenarnya. Nah lewat blog ini lah aku bisa bercerita puas,
berbagi pengalaman serta ngasih manfaat buat kalian yang baca.
Konten di blog aku sendiri ini berceritakan tentang
pengalaman aku, yang di dalamnya ada beauty, activity, culinary. Itu semua aku
ambil karena alasannya aku sering memakai make up, mencoba skin care, jalan-jalan,
dan pergi ketempat kuliner. Dan tujuannya adalah untuk review tempat atau
barang yang sudah aku kunjungi atau aku pakai sebelumnya. Tentu saja kalau
kalian baca blog aku jadi tau segala sesuatunya yang sudah aku review disini. Jadi kalian gaperlu khawatir karena dari sisi enak sampai ke sisi tidak enaknya pun
lengkap aku tulis jadi semuanya aku alamin duluan deh. Kalian bisa
menikmati tulisan aku bahkan melihat gambar yang telah aku ambil dan telah aku jadi
kan sebagai bukti dan mempercantik blog aku. Senang sekali rasanya menulis blog, semoga kalian semua suka ya sama tulisan aku dan semoga aku makin rajin buat nulis di blog.
Wah bakalan ada review jujur nie kak. Hihi.. jadi bisa untuk rekomendasi ke depannya.. yeaaaay ! ❤️❤️❤️
ReplyDeletePasti dongggg, makasih loh sering mampir ke blog aku kak hehehe. Tungguin review aku selanjutnya yaa:)
DeleteWahh bisa belajar make up juga nih hehe.
ReplyDeletemampir balik ya mbak! ^^
Wahh pastinya dong soon bakal aku buat!!
DeleteSiap hehe sering-sering ya mampir di blog aku:)